ini hasil aku (dibantu mamah) kemaren,hehe :D
Bahan-bahan:
- 1 kg kacang tanah (tips: pilih kacang tanah yang belum dikupas kulit tipisnya karena biasanya ukurannya lebih kecil, lebih padat, rasanya lebih enak ^^)
- 5 siung bawang putih
- 4 sdm garam
- air panas secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
- Rendam kacang tanah dengan air panas (untuk memudahkan kita buat mengkupas kulit tipisnya)
- Jika airnya kira-kira udah hangat, kupas kulit tipis kacangnya (butuh kesabaran ekstra nih, soalnya kacangnya dikupas satu-satu biar ga belah-belah dan insyaAllah hasilnya memuaskan kalo kita sabar^^)
- Tumbuk bawang putih dan garam.
- Campurkan hasil tumbukan dengan kacang yang udah dikupas.
- Panaskan minyak
- Goreng kacangnya sambil diaduk biar kacangnya matang merata(usahakan juga kacang yang digoreng tertutupi minyak biar cepet matang)
- Tiriskan. Kacang siap dihidangkan (tunggu sampai kacangnya dingin sebelum dimasukkan ke dalam toples biar awet^^)
Selamat mencoba :)
No comments:
Post a Comment